Oplus_131072

Suaramanise.com Maluku — Mohamad Latif,Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Maluku, berserta jajaran menerima kunjungan resmi dari Kepala Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan (BPPP) Ambon.

Kunjungan tersebut juga dihadiri oleh Ketua Tim Kerja (Katimja) Pelatihan, Katimja Penyuluhan, serta Koordinator Penyuluh dari Kota Ambon dan Maluku Tengah, pada Senin (14/04/2025).

Kepala BPPP Ambon, Abubakar dalam pertemuan memaparkan profil serta berbagai kegiatan unggulan balai yang berada di bawah naungan Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BPPSDM KP), Kementerian Kelautan dan Perikanan. Fokus utama balai adalah meningkatkan kapasitas SDM sektor kelautan dan perikanan di wilayah timur Indonesia.

“Kami di sini hadir untuk memperkuat peran strategis sektor kelautan dan perikanan, terutama melalui pelatihan dan penyuluhan yang menyentuh langsung masyarakat pesisir,” ujar Abubakar.

Menanggapi hal tersebut, Mohamad Latif menyampaikan komitmen kuat Bank Indonesia untuk mendukung pertumbuhan ekonomi daerah melalui sektor-sektor produktif, termasuk kelautan dan perikanan.

Kami dari bank Indonesia (BI) Perwakilan Maluku siap berkolaborasi. Kami melihat sektor kelautan dan perikanan sebagai salah satu motor penggerak utama ekonomi daerah,”ujarnya

Pertemuan ini diakhiri dengan diskusi terbuka yang menjajaki berbagai peluang sinergi antara BI Maluku dan BPPP Ambon. Kolaborasi yang dirancang akan diarahkan untuk mendukung penguatan ekosistem ekonomi lokal berbasis sumber daya kelautan yang berkelanjutan.

“Harapan kami bahwa sinergi ini bisa menjadi titik awal akselerasi pengembangan sektor kelautan di Maluku secara terintegrasi,”imbuhnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *