(BETA PAR AMBON, AMBON PAR SAMUA)
Suaramanise.com Ambon,– Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon menggelar Safari Ramadan 1446 H/2025 M di Masjid Al-Istiqomah, Talake, Kelurahan Wainitu, Jumat (14/3). Kegiatan ini bertujuan mempererat silaturahmi dengan masyarakat dan berbagi berkah di bulan suci Ramadan.
Wakil Wali Kota Ambon, Ely Toisutta, S.Sos., turut hadir bersama Wakil Ketua DPRD Kota Ambon, Forkopimda, OPD Pemkot Ambon, Ketua Baznas Kota Ambon, serta lurah Wainitu dan Waihaong. Dalam kesempatan tersebut, Pemkot Ambon membagikan 100 paket sembako dan takjil kepada warga kurang mampu.
Wakil Wali Kota Toisutta berharap bantuan ini bermanfaat dan jumlahnya dapat ditingkatkan di tahun mendatang. “Kami berharap ke depan jumlah bantuan yang diberikan bisa lebih banyak, mungkin hingga 1.000 paket per kecamatan,” ujarnya.
Safari Ramadan, menurut Toisutta, merupakan upaya pemerintah untuk menjaga kebersamaan dan mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Selain pembagian sembako, Pemkot Ambon juga memperkenalkan slogan baru, “Beta par Ambon, Ambon par Samua,” yang menggantikan slogan “Tabea.”
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat semangat kebersamaan dan toleransi di Kota Ambon, yang dikenal sebagai kota yang harmonis dan religius. Safari Ramadan menjadi salah satu wujud nyata komitmen Pemkot Ambon dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya selama bulan Ramadan.”Tutupnya